oleh

Victor Madur Terima Kunjungan Kerja Puluhan Anggota DPRD Magetan Jawa Timur

Ruteng, Swarantt.net Wakil Bupati Manggarai Victor Madur menerima kunjungan kerja puluhan anggota DPRD Kabupaten Magetan Provinsi Jawa Timur di Aula Nuca Lale Kantor Bupati Manggarai pada Senin (18/11/2019)

Dalam sambutannya Victor Madur menjelaskan Sistem Manajemen Pertanian Terintegrasi (Simantri) yang telah diterapkan oleh pemerintahan Kabupaten Manggarai dalam kurun Waktu 3 Tahun

“Dalam membangun pertanian dan peternakan, Kita di sini menerapkan Sistem Manajemen Pertanian Terintegrasi yang melibatkan Dinas Pertanian, Peternakan, PUPR, Perhubungan dan Perdagangan” Jelas Victor Madur

Keempat Dinas tersebut kata Dia masing-masing memiliki tugas dan tanggung jawab sesuai dengan kapasitas masing-masing

“Masing-masing memiliki tanggung jawab dalam sistem ini, seperti Dinas pertanian dia bertanggung jawab bagaimana membantu petani dari sisi pembibitan, Pupuk dan lain sebagainya, Dinas Peternakan dia mendorong peternak agar bisa mengahasilkan pupuk Kompos yang kemudian kita beli untuk keperluan petani, Dinas PUPR membantuk petani untuk membangun saluran air, Dinas Perhubungan dia bertanggung jawab untuk membantu kendaraan dalam peroses pemasaran hasil pertanian dari produsen ke Pasar dan Dinas Perdagangan, Dia bertanggung jawab untuk mencari para pengusaha untuk membeli hasil-hasil pertanian itu” Tambahnya

Sementara itu Wakil Ketua DPRD Magetan dr. Pangajoman mengatakan tujuan kunjungan kerja ke Kabupaten Manggarai yakni untuk melakukan kordinasi terkait pembangunan agrowisata yang berbasis peternakan dan pertanian

“Kita memilih Kabupaten Manggarai sebagai sasaran kunjungan kerja, karena tanah di sini strukturnya sama dengan di Magetan” Kata Pangajoman

Di Magetan kata dia pertanian dan peternakan dibangun dalam rangka untuk mendukung kegiatan pariwisata berbasis bisnis

Dia berharap dengan kunjungan ke Manggarai bisa menggali berbagai informasi terkait pembangunan pariwisata dan itu dikuatkan dalam bentuk kerja sama

Kedepan semoga kita bisa bekerja sama untuk saling mendukung dalam membangun pariwisata” tutupnya

Hery Salus

Komentar