“Kami (bank NTT) berbagi kasih di paroki Poka dan paroki Timung, tentunya disesuaikan dengan permintaan dan kebutuhannya. Seperti di paroki Poka membutuhkan tandon air mengingat persoalan air yang cukup mengganggu di sini,” jelas Romi.
Di Paroki Timung sebut Romi, bank NTT menyalurkan bantuan berupa material spandek ukuran 6 meter untuk perbaikan atap gereja.
“Di paroki Timung kami salurkan bantuan material seperti Spandek ukuran 6 meter sebanyak 15 buah untuk perbaikan atap gedung Gereja Paroki Timung,” tambahnya.
Romi pun berharap melalui bantuan ini dapat mengatasi persoalan persoalan air di Paroki Poka serta mempercepat proses renovasi gedung di Paroki Timung jelang perayaan Paskah sehingga umat dapat melaksanakan ibadah dengan nyaman.
“Semoga nanti bisa menjadi satu nilai yang baik untuk kita semua, baik umat maupun juga bank NTT di bumi Nuca Lale ini” tuturnya.
Terkait renovasi Gedung paroki Timung, sambung Romi, Bank NTT siap membuka rekening untuk menerima sumbangan dari masyarakat yang ingin berpartisipasi.