JAKARTA, SwaraNTT.Net – Pusat Pendidikan Korps Wanita TNI Angkatan Darat (Pusdik Kowad) pada tahun 2020 ini sedang mendidik 40 siswa Pendidikan Pertama Bintara (Dikmaba )Kowad yang berasal dari daerah Otonomi khusus Papua melalui jalur Bintara Kowad.
Dalam keterangan tertulis Penerangan Kodiklatad, Senin (28/12/2020), saat melaksanakan peninjauan latihan teknik dasar pertempuran (Niksarpur), Dankodiklatad, Letjen TNI AM. Putranto, S.Sos turut memberikan motivasi bagi siswa Dikmaba Kowad untuk berlatih dengan semangat walaupun di tengah pandemi Covid-19.
“Semua siswa disiapkan menjadi prajurit profesional melalui latihan yang didapatkan untuk menjadi prajurit profesional dan memiliki kemampuan yang sama seperti prajurit pria, “, tutur Dankodiklatad.
Selama menjalani pendidikan ini, terdapat beberapa siswa Dikmaba Kowad yang juga terinfeksi Covid-19, namun semuanya telah sembuh dan dapat melanjutkan kembali latihan setelah menjalani karantina bahkan telah mendonorkan plasma darahnya bagi penderita Covid-19 lainnya.