oleh

Pilkada Ditengah Pandemi Covid-19, Tingkat Partisipasi Pemilih Manggarai Melebihi Target Nasional

MANGGARAI, SwaraNTT.Net
Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Manggarai, NTT pada Selasa 15 dan 16 Desember gelar rapat pleno terbuka rekapitulasi perhitungan suara pemilihan Bupati dan Wakil Bupati tahun 2020.

Rapat Pleno tersebut secara resmi dibuka oleh Ketua KPUD Manggarai Thomas Aquino Hartono yang didampingi oleh 4 Anggota Komisioner lainnya.

Rapat Pleno yang berlangsung di Aula Kantor KPUD itu diawasi secara ketat oleh Ketiga Komisioner Bawaslu Kabupaten Manggarai yakni Marselina Lorensia, M.Pd, Heribertus Harun, SE dan Fortunatus H. Manah

Selain Komisioner KPUD dan Bawaslu, Saksi dari masing-masing kedua Paslon  juga turut hadir yaitu Petrus Kanisius Erom sebagai saksi Paslon 01 dan Aventinus Mbejak saksi Paslon 02.

Pantauan Media ini kegiatan rapat pleno itu dijaga ketat oleh ratusan Anggota TNI dan Polri.

Informasi yang berhasil dihimpun, dalam rapat pleno terbuka itu KPUD Manggarai mengesahkan jumlah perolehan suara masing-masing Paslon yakni Paslon Deno – Madur sebanyak 67.354 Suara dan Hery – Hery sebanyak 103.872 Suara dengan jumlah tingkat partisipasi pemilih sebanyak 173.188

Thomas Aquino Hartono Ketua KPUD Manggarai mengatakan jumlah pemilih yang berpartisipasi pada Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Tahun 2020 mencapai 78,3 persen, melebihi target Nasional yakni 77,5 Persen.

“Berdasarkan data Sirekap tingkat partisipasi pemilih di Kabupaten Manggarai pada pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Manggarai Tahun 2020 mencapai 78,3 persen dan itu melebihi target Nasional yakni 77,5 persen” Kata Pria yang akrab disapa Tomy itu.

Dia mengubgkapkan antusias Masyarakat untuk ikut berpartisipasi pada Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati ditengah Masa pandemi Covid-19 patut diapresiasi.

“Kita patut apresiasi kepada Masyarakat yang sangat antusias ikut berpartisipasi pada Pilkada kali ini, sebab kita laksanakan Pilkada ini ditengah Massa Pandemi Covid – 19” Ujarnya.

Tingkat Partisipasi Masyarakat pada Pilkada serentak 2020 di tengah masa pandemi Covid-19 juga diapresiasi oleh Marselina Lorensia, M.Pd selaku Ketua Badan Pengawas Pemilu Kabupaten Manggarai.

Kata dia suksesnya penyelenggaraan Pilkada tahun 2020 ditengah masa pademi Covid-19 tidak terlepas dari peran Masyarakat Manggarai sebagai Pemilih.

“Tidak mungkin capaian angka partisipasi seperti ini, seandainya Masyarakat Manggarai tidak ambil peran pada setiap peroses yang kita lalui sampai pada saat ini, terutama peran Masyarakat sebagai pengawas Partisipatif” Ujar Marselina.

Marselina membeberkan dari hasil pengawasan selama peroses Pilkada berlangsung baik Masyarakat maupun pihak penyelenggara sangat mematuhi protokol Kesehatan Covid – 19 sebagaimana telah diatur dalam PKPU Nomor 13 Tahun 2020

“Hasil pengawasan kita selama peroses Pilkada ini berlangsung tingkat kepatuhan terhadap protokol kesehatan Covid -19 sebagaimana yang diatur dalam PKPU Nomor 13 Tahun 2020 baik oleh Masyarakat maupun penyelenggara sangat tinggi” tutupnya