Dalam surat rekomendasi yang ditandatangani ketua umum Perindo Hary Tanoessoedibjo serta sekretaris jenderal Perindo Ahmad Rofiq, Herybertus G. L. Nabit sebagai calon bupati kabupaten Manggarai periode 2024-2029.
Dikonfirmasi Swara, Hery Nabit mengaku senang dan merasa terhormat karena mendapatkan rekomendasi dari DPP Perindo untuk Pilkada mendatang.
“Saya merasa gembira dan terhormat karena Perindo memberikan rekomendasi tunggal untuk menghadapi Pilkada 2024,” ungkapnya kepada Swara Net.
Pasca dikeluarkannya rekomendasi Perindo kata Hery Nabit, pola koalisi semakin terbentuk.
“Ditargetkan bahwa koalisi akan final dan permanen pada pertengahan Agustus ini,” jelas politisi PDI Perjuangan Manggarai ini.