Diakhir sambutannya, Kepala Desa Wetana juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada kepala Dinas PMD Kabupaten Sumba Barat Jefri Ndapamerang, SE, MM., atas dukungan dan bantuannya menjual produk beras Gogo asli dari Desa Wetana hingga tingkat nasional.
Disampaikan juga kegiatan yang akan dilaksanakan selama kegiatan HUTDes berlangsung, yaitu Sepak Bola, Voli Putra/i, Catur, Taji Ayam, Poker berhadiah, Seni Tari, Seni Suara Bahasa Daerah, Tarik Tambang, Masakan Khas Garo, dan Lari karung.
Dalam sambutan, Camat Laboya Barat Daud Eda Bora, SH., sangat mengapresiasi kegiatan HUTDes yang dilakukan oleh Desa Wetana. Menurutnya kegiatan HUTDes merupakan bukti nyata untuk mewujudkan kerja keras pemerintah Desa dalam membangun wilayah desa, kegiatan HUTDes bagian dari menyatukan tali persaudaraan serta mempertahankan hidup gotong royong antara masyarakat Desa Wetana.
Sambutan Kadis PMD, wakili Kepala Dinas PMD Kabupaten Sumba Barat Jefri Ndapamerang, SE, MM., mengapresiasi kepala Desa dan masyarakat Wetana atas sambutan dan kekompakan masyarakat yang luar biasa saat Kadis PMD bersama rombongan tiba di Kantor Desa Wetana.
“saya sangat mengapresiasi kepala Desa dan masyarakat atas sambutannya yang luar biasa, bukan hanya sambutannya yang luar biasa tapi kekompakan masyarakat Desa Wetana yang sangat luar biasa, dan ini harus dipertahankan untuk membangun Desa Wetana serta menjadi modal utama untuk mengangkat nama Desa Wetana yang paling udik dibalik menjadi Desa yang paling pertama tingkat Nasional”. Ucap Jefri.
Kadis PMD juga menyampaikan selamat ulang tahun yang ke-25 Desa Wetana, menurut Jefri “bahwa usia 25 tahun merupakan usia yang paling matang untuk menyiapkan diri mulai bergerak dan Desa Wetana sudah tampilkan itu salah satunya BUMDes Mada Ole yang mengelola beras Gogo bebas bahan kimia, karena beras Gogo ini sudah terkenal di mana-mana”,Tandas Jefri.
Komentar