oleh

Pelatih PERSIM Manggarai Siapkan Strategi Terbaik untuk Menghadapi PERSE Ende

FLOTIM, SwaraNTT.Net – Sejumlah pemain PERSIM Manggarai dilaporkan mengalami cedera menjelang laga pertama semifinal ETCM XXXI Lembata melawan PERSE Ende pada Senin, 26/9/2022 mendatang.

“Kami membawa 23 pemain ke Lembata. Ada beberapa pemain yang absen karena cedera, akan tetapi saya rasa sudah siapa,” jelas Coach Agus Tanggur, saat dihubungi SwaraNTT.Net, pada Sabtu,(24/9/2022).

Tim PERSE Ende, kata Coach Agus Tanggur, cukup bagus untuk menyerang dan bertahannya dengan skill pemain diatas rata-rata.

Baca Juga: Taklukkan Sabu Raijua, Persim Manggarai Melaju ke Babak Semifinal

Untuk itu,kata dia dalam waktu jeda dua hari ini, para pemain dilatih untuk lebih fokus dan lebih kosentrasi menghadapi PERSE Ende.