oleh

Pangdam XII/Tpr : Menjaga Perdamaian Dunia Kehormatan dan Tugas Mulia Prajurit TNI

Pangdam menegaskan selama ini setiap penugasan pasukan perdamaian dunia, TNI selalu berhasil dan mengharumkan nama bangsa, karena dipersiapkan dengan baik dan punya nilai juang, seperti halnya juga nilai-nilai yang dimiliki oleh prajurit Kodam XII/Tpr. Nilai-nilai itulah yang saat sekarang ini sudah ada di dada prajurit Kodam XII/Tpr yaitu semangat Carathana Jitavina yang memiliki arti sekali melangkah pantang menyerah.

“Begitu kita melangkah ke depan, pantang kita untuk mundur. Artinya setiap diberi tugas apapun harus kita laksanakan dengan baik dan berhasil,” tukas Pangdam.

Pangdam meminta setiap prajurit Satgas agar mengikuti latihan pra tugas di PMPP dengan sebaik-baiknya, agar betul-betul memahami tugas yang akan dilaksanakan.

“Bekal latihan di PMPP merupakan modal dasar dalam melaksanakan tugas di daerah operasi, serap dan pahami seluruh materi yang diberikan sebagai panduan tugas kalian, jangan malu bertanya dan baca berulang-ulang agar kalian benar-benar mengerti dan memahami ,” pungkas Pangdam. (Dispenad)

 

Posting Terkait

Jangan Lewatkan