Menkes RI Lantik 26 Pejabat di Lingkungan Kementerian Kesehatan, Begini Pesannya

“Hal ini juga mempersulit pemerintah untuk bisa memastikan dana-dana yang dikeluarkan oleh negara Republik Indonesia ini apakah arahnya sudah benar dan tepat atau belum,” kata Menkes.

Menkes menyebut pihaknya belum mengetahui mengapa pengelolaan keuangan antar rumah sakit pemerintah tidak seragam. Padahal, berbeda dengan rumah sakit swasta, rumah sakit pemerintah tidak untuk mencari untung, semua uang yang ada akan dikembalikan. Bisa dikembalikan dalam bentuk pendapatan SDM kesehatan, investasi alat-alat kesehatan, penelitian dan pengembangan, bisa juga subsidi untuk masyarakat yang tidak mampu di daerah tersebut.

“Sebenarnya banyak kelebihan yang dimiliki oleh rumah sakit-rumah sakit milik pemerintah, karena tidak didesain untuk itu, sehingga 100% uangnya bisa dikembalikan lagi untuk layanan rumah sakit,” lanjut Menkes.