oleh

Lurah Bangka Nekang Minta Warganya Tertibkan Sampah

Ruteng,Swarantt.net – Lurah Bangka Nekang, Kecamatan Langke Rembong Kabupaten Manggarai Stefanus Ileng meminta semua warga Bangka Nekang agar menertibkan sampah, baik itu sampah rumah tangga,kios maupun toko.

Penegasan ini disampaikan Lurah Stefanus Ileng kepada swarantt.net di kantor Lurah Bangka Nekang Jumat (24/05/2019).

Hal ini kata Dia untuk menjaga kebersihan lingkungan. Karena itu Dia berharap kesadaran semua pihak agar semua sampah baik itu sampah rumah tangga,sampah toko dan kios serta sisa material bangunan yang berada di wilayah kelurahan Bangka Nekang harus ditertibkan.

“saya mohon kesadaran semua pihak untuk menertibkan sampahnya masing-masing,karena sampah ini bukan saja tanggung jawab pemerintah dalam hal ini dinas terkait,tetapi menjadi tanggungjawab kita bersama” katanya.

Kepada media ini Lurah yang akrab disapa Edi Ileng ini menjelaskan musim kemarau seperti saat ini diharapkan dimanfaatkan oleh kita semua untuk memusnahkan sampah-sampah kering dengan cara dibakar. Dengan demikian kata Dia akan tercipta lingkungan yang lebih bersih dan sehat.

” ya sekarangkan musim kemarau,diharapakan sampah-sampah yang sudah kering dimusnahkan, kalau memungkinkan dibakar misalnya,atau dibuang ditempat yang sudah disiapkan” imbuhnya.

Menyoal sampah yang tidak ditertibkan baik itu sampah rumah tangga,toko ataupun kios kata Dia pihak kelurahan akan mengambil tindakan tegas,sebab sampah jelas Dia selain menimbulkan pencemaran juga merusak pemandangan dan bisa menimbulkan penyakit.[Silve]

Posting Terkait

Jangan Lewatkan

Komentar