Sementara itu Bupati terpilih Herybertus GL. Nabit, SE,MA saat menyampaikan sambutan singkatnya memberikan, apresiasi kepada KPU Kabupaten Manggarai, Bawaslu, TNI dan Polri, partai pengusung dan pendukung,tim sukses, yang sudah bekerja maksimal demi terselenggaranya pilkada yang jujur dan adil.
Mantan Direktur BOP Labuan Bajo Flores ini juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh masyarakat Manggarai, baik yang memilih paket Hery-Heri maupun yang tidak. Untuk itu Dia mengajak seluruh masyarakat Manggarai untuk kembali bersatu, karena pilkada sudah usai. Tidak ada lagi 1 (satu), tidak ada lagi 2 (dua), melainkan tiga, yaitu persatuan.
Pada tempat yang sama politisi PDI Perjuangan ini juga menyampaikan, ungkapan rasa hormatnya kepada paket DM (Deno Kamelus-Viktor Madur), yang sudah menjadi lawan tandingnya. Karena dengan kehadiran paket DM, membuat mereka tampil lebih prima.
“Hormat yang tinggi untuk beliau berdua (Deno Kamelus dan Viktor Madur), walaupun tidak sempat hadir. Tapi dari hati yang tulus saya dan Pa Heri Ngabut, Partai pengusung dan pendukung, maupun semua tim menyampaikan rasa hormat dan apresiasi. Kita tinggalkan semua rivalitas itu, untuk menuju Manggarai yang lebih baik” tutup Hery.
Hery Nabit juga menyampaikan permohonan maaf kepada semua pihak, apabila selama proses pilkada berlangsung ada kesalahan atau kekeliruan yang pernah dibuat. Sebab mereka lanjutnya bukanlah pihak yang sempurna.