Dalam sambutan pembukaan Lorensia mengatakan rapat kordinasi sentra gakkumdu dilaksanakan dalam rangka peningkatan kapasitas anggota dan panitia pengawas pemilu ditingkat kecamatan. Nara sumber katanya akan memaparkan materi berkaitan dengan prosedur penanganan pelanggaran pidana baik dalam proses penyelidikan maupun penuntutan.
“Rakor ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas anggota sentra gakkumdu dan panwascam khususnya divisi HPP,kegiatan ini sangat penting dalam menghadapi pemilu yang tersisa beberapa hari lagi”katanya. Karena itu,pengawas pemilu tentunya harus siap untuk menghadapinya.
Sedangkan Kasi Pidum Kejaksaan Negeri Manggarai I Dewa Gede dalam materinya mengatakan peran Sentra Gakkumdu sangat strategis dalam penanganan pelanggaran Pidana Pemilu. Dalam menangani dugaan pelanggaran pidana Pemilu unsur yang mempengaruhi keberhasilan dari penegak hukum antara lain peraturan,factor petugas atau penegak hukum,sarana atau fasilitas dan kesadaran hukum masyarakat.
Komentar