oleh

Ini Pesan Bupati Hery Saat Melantik 139 Pejabat Administrator Lingkup Pemkab Manggarai

“Hasil dari pelantikan hari ini ada tiga yaitu yang mendapat promosi, yang mengalami rotasi dan berdasarkan perbup yang baru,difungsikan di tempat-tempat yang baru sesuai dengan keahliannya dan kebutuhan organisasi” jelas Bupati Hery

Promosi dan rotasi kata Bupati Hery menunjukan bahwa, kita semua adalah penting dalam pembanguan di Kabupaten Manggarai, pada masa ini dan masa mendatang, karena itu diminta agar semua berkerja sama, bekerja keras dan bekerja cerdas serta tetap berkomunikasi satu sama lain, demi terwujudnya Manggarai yang maju,adil dan berdaya saing.

Jabatan administrator kata Dia mensyaratkan tiga kompetensi diantaranya Managerial, tekhnis dan sosial kultural. Termasuk juga penguasaan tekhnologi karena tekhnologi membantu pekerjaan. Yang dibutuhkan hari ini lanjut Bupati Hery adalah supaya menghentikan ego masing-masing, hari ini adalah kerja kolaborasi, tidak saja berkerja sama, tetapi juga sama-sama bekerja. Kolaborasi adalah sebuah keharusan.

Untuk itu Bupati Hery meminta kepada seluruh pejabat yang baru dilantik untuk memperhatikan beberapa hal,
Pertama ,segera pelajari seluruh aturan yang merupakan dasar.menjalankan tugas, Kedua : segera menyesuaikan diri dengan lingkungan kerja yang baru. Ketiga : tetap ciptakan suasana kerja yang kondusif dan pupuk kerja sama yang baik dengan sesama. Keempat : tertib adminstrasi adalah asas utama dalam pelaksanaan pemerintahan saat ini.semua kegiatan dapat dipertanggungjawabkan secara administrasi, mari hindari hal-hal yang fiktif
Kelima : mari menjaga kepercayaan yang diberikan, Keenam : inovasi, teruslah berinovasi,untuk peningkatan kinerja dari masing-masing unit kerja.

Posting Terkait

Jangan Lewatkan