Ruteng, Swarantt.net – Kardus Jehatu (25) Warga Panga Desa Koak Kecamatan Satar Mese Kabupaten Manggarai, NTT tewas tertimbun reruntuhan pasir pada Selasa (19/11/2019)
Peristiwa naas itu terjadi di Tambang Pasir Wae Maras sekitar Pkl. 13.00 Waktu Indonesia Tengah
“Sekitar Pkl. 16.00 WITA, Anggota Bhabinkatibmas Bripka Arsen Liunema mendapatkan laporan dari Warga tentang kejadian kecelakaan terhadap Penambang pasir di Wae Maras” Tulis Iptu Gabriel Taek Kapolsek Satar Mese melalui pesan WhatsAPP pada Rabu (20/11/2019)
Dari keterangan saksi kata Gabriel Taek, Korban sedang duduk di bawa kubangan pasir, tiba – tiba sebagian pasir dari ketinggian 5 meter rubuh yang mengakibatkan seluruh tubuh korban tertimbun
“Saksi menyebut, korban sedang duduk di bawa kubangan pasir, tiba-tiba pasir dari ketinggian 5 Mete rubuh sehingga menimbun sebagian tubuh korban” tambahnya
Ketiga saksi yang berada di lokasi kejadian jelas Gabriel berusaha menolong korban dengan menggali reruntuhan pasir lalu mengevakuasi korban ke Puskesmas Narang untuk mendapat pertolongan Medis
“Ada 3 orang saksi saat kejadian itu, mereka sedang mengambil pasir dan hendak memuat ke Mobil, mereka yang pertama menolong korban hingga dievakuasi ke Puskesmas Narang” Jelasnya
Pada Pkl. 16.00 ungkap dia Korban dirujuk ke Rumah Sakit Daerah dr. Ben Mboy Ruteng, namun sampai di Kampung Raging Korban dinyatakan telah meninggal dunia
“Pada pukul 16.30 Wita, Korban di rujuk ke RSUD dr. Ben Mboy dengan menggunakan mobil Ambulabce Puskesmas Narang, namun sesampainya di Kamp Ranging, desa Todo, kec. Satar mese barat, kab. Manggarai, Korban meninggal dunia” tambahnya
Dari hasil pemeriksaan para Saksi Gabriel menyebut Korban Tewas murni akibat kecelakaan saat kerja mengingat Tempat Kejadian Perkara merupakan Wilayah rawan longsor.
Hery Salus
Komentar