oleh

Bank NTT Ruteng Gelar Lomba Menulis, Romi: Dukung Destinasi Wisata Angkat Cerita Rakyat Manggarai

Perlombaan ini lanjut Romi, diikuti 22 orang pelajar SMP dan SMA, serta menggandeng para juri yang berkompoten, diantaranya; Isvridus Buntanus (Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Manggarai) dan Dr. Inosensius Sutam (Dosen Unika St. Paulus Ruteng).

Sementara Kasek SMA Negeri 1 Langke Rembong, Kalixtus Kase, dan Kasek SMA Katolik Fransiskus Ruteng, Romo Ferdinandus Usman, kepada media ini menyampaikan apresiasi, dan terima kasih kepada Bank NTT yang telah membuka dan menyiapkan ruang bagi anak-anak sekolah, untuk berkreasi melalui kompetisi yang diselenggarakanya.

“Kegiatan ini sangat membantu perkembangan, pengetahuan, dan proses pendidikan bagi pelajar disini. Harapan kedepan, Bank NTT selalu menawarkan program yang lebih baik lagi. Pastinya sekolah siap mendukung untuk mengambil bagian dalam iven apa saja yang diselenggarakan,” Romo Ferdinandus diamini Kasek Kalixtus.

Lanjut Romo Ferdinandus, program kegiatan lomba yang dilaksanakan Bank NTT itu, sejalan dengan kurikulum merdeka yang sedang diterapkan pihak sekolah. Dimana, pelajaran luar kelas, siswa-siswi diberi kesempatan untuk belajar lebih jauh tentang lingkungan dan kebudayaan di kabupaten Manggarai.

Posting Terkait

Jangan Lewatkan