”Kepada Badan Keuangan dan aset daerah pemerintah kabupaten Manggarai, agar dipelajari semuanya, sosialisasikan secara baik dengan perangkat daerah terutama pengguna anggaran , kasubag keuangan dan bendahara agar bisa kita laksanakan sesuai apa yang sudah kita sepakati hari ini,” sebutnya.
Bupati Hery berharap agar pelaksanan kartu kredit pemerintah daerah dalam pelaksananya bisa baik dan sempurna di tahun ini.
”Mungkin di awal-awal akan ada soal, tapi Saya minta kepada seluruh jajaran pemerintah daerah jika menemukan masalah untuk dicarikan solusinya bukan untuk kemudian kita melangkah mundur. Masalah pasti ada kita hadapi, cari solusinya, komunikasikan dengan semua pihak,” tegas Bupati Hery Nabit.
Bupati Hery Nabit juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada pihak Bank NTT terkait pinjaman daerah, yang mana tahun lalu sudah mulai digunakan oleh pemerintah daerah.
”Ada banyak pembangunan di Manggarai bisa terlaksana dengan baik karena pinjaman tersebut. Saya kira ini pelajaran besar bagi kami dari sisi pemerintah daerah juga untuk Bank NTT sendiri, bagaimana sumber-sumber pembiayaan alternatif kita mulai gunakan,”paparnya.