Sementara Ketua Federasi Kempo Indonesia NTT, Kanis Nasak, menjelaskan dari awal pihaknya telah menyiapkan 6 atlet yang akan mengikuti kejuaraan dunia Kempo di Portugal. Setelah mengikuti training centre (TC), FKI NTT hanya lolos satu atlet kemudian bergabung dengan atlet lain dari seluruh provinsi di Indonesia yang berangkat ke Portugal.
“Aneta dipercaya PP untuk bermain di empat nomor, satu nomor berpasangan, dua nomor beregu dan satu nomor sendiri,” jelas Ketua FKI NTT, juga sebagai Kadis DLH Manggarai.
Dalam kejuaraan tersebut, jelas ketua FKI NTT, Kanis Nasak, atlet Aneta mendapatkan tiga medali, diantaranya dua perak dan satu perunggu.
Dijelaskan ketua FKI NTT, Kanis Nasak, atlet Aneta telah mengikuti dua kali kejuaraan dunia sebelumnya mengikuti kejuaraan di Turki.