Manggarai, SwaraNTT.Net – Sebagai bentuk perhatian pemerintah Kabupaten Manggarai kepada Industri Kecil dan Menengah (IKM) lebih khususnya IKM Tenun agar SDMnya mumpuni, Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disperindag) Kabupaten Manggarai menggelar Pelatihan Pengelolaan Bisnis dan Manajemen Wirausaha khusus di Desa Satar Lenda dan Satar Ruwuk Kecamatan Satar Mese Barat.
Pelatihan ini dilakukan karena masih terbatasnya kemampuan sumber daya manusia para pelaku usaha IKM, yang belum mampu membuat rancangan usaha (business plan) sesuai kebutuhan pasar dan masih adanya IKM Tenun yang belum mampu menjangkau pangsa pasar dengan baik. Langkah ini diambil Pemkab Manggarai mengingat, IKM memilki peran yang strategis dalam mewujudkan ketahanan ekonomi keluarga.