oleh

Warga Diminta Tidak Panik Sikapi Potensi Tsunami Pasca Gempa di NTT

Kupang,SwaraNTT.Net – Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT), Viktor Bungtilu Laiskodat (VBL) langsung merespon dengan menggelar konferensi pers yang berlangsung di Lt. 1 Kantor Gubernur NTT dihadapan para awak media setelah mendengar adanya informasi terkait gempa serta potensi adanya tsunami yang menimpa masyarakat di Pulau Flores dan Lembata, Selasa (14/12).

Hadir bersama Gubernur pada kesempatan tersebut, Asisten Adminstrasi Umum, Johanna Lisapaly, Kepala Biro Umum, George Hadjo, Plt. Kepala Biro Administrasi Pimpinan, Prisila Parera, serta Staf Khusus Gubernur bidang Politik, Imanuel Blegur.

“Kepada seluruh masyarakat yang ada disekitar Flores, Lembata dan sekitarnya untuk tetap tenang, jangan panik serta dapat kembali ke rumah masing-masing untuk mengecek kondisi rumah, apakah ada yang rusak berat akibat gempa tadi,” himbau Gubernur VBL.