BALI, SwaraNTT.Net – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Uno menegaskan pihaknya menyerahkan sepenuhnya keputusan konsep pengembangan pariwisata Bali kepada Pemerintah Provinsi Bali.
Penegasan inipun menjawab kecurigaan publik bahwa kedatangan Menparekraf Sandiaga Uno ke Bali, Senin (28/12) terkait upaya melancarkan agenda pengembangan destinasi wisata halal di Bali.
“Seperti disampaikan pak Gubernur, di Bali pariwisata berbasis budaya dan kearifan lokal. Selesai pembicaraan, kita semua sepakat,” tegasnya dalam kunjungan di Gedung Dharma Negara Alaya Denpasar.
“Jadi kita serahkan semuanya ke Pak Gubernur dan Pak Wakil Gubernur,” bersama Pak Kadis dan stakeholder di sini yang akan menentukan, kita akan mendukung saja dan siap mensupport,” imbuhnya.